Semarak Kegiatan Ramadhan di Unmer Malang
Selama bulan Ramadhan, Universitas Merdeka (Unmer) Malang menggelar kegiatan untuk meningkatkan keimanan dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa. Seperti yang diprakarsai oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Islam Al-Huda yang menyelenggarakan kegiatan bakti sosial Road To Ramadhan dan kajian Al-Qur’an.
Ada pula kegiatan seminar umum Islamic Premiership dengan narasumber Budy Setiawan, ST. (Pengusaha HPAI) dan Ryan Graha Putra (Penggiat Bisnis Tanpa Riba) yang mengajak mahasiswa untuk belajar menjadi seorang entrepreneur dengan menerapkan tuntunan Islam.
Sebagai penyejuk jiwa, para dosen dan guru besar Unmer Malang mengisi acara tausiyah ramadhan di Batu TV yang ditayangkan menjelang berbuka puasa, mulai pukul 16.45 WIB. Tidak hanya itu, untuk memperkuat keimanan dan ketaqwaan kegiatan Pembinaan Mental (Bintal) spesial Ramadhan diikuti oleh para dosen dan tenaga kependidikan.
Seperti yang diselenggarakan pada Jum’at (18/05) di pusat pertemuan ilmiah (PPI) dengan narasumber Kol. CAJ. Drs. H. Moch. Rifa’I (Kabintaldam V Brawijaya). Dalam ceramahnya Rifa’I menyampaikan agar umat ialam memaknai arti jihad dengan positif. Jihad untuk menegangkat citra Islam ke arah yang lebih baik seperti dalam bidang pendidikan dan sosial kemanusiaan.