Unmer Malang Laksanakan Pembukaan KKN Tematik Covid-19
Universitas Merdeka (Unmer) Malang kembali melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) semester genap tahun ajaran 2019/2020. Ada yang berbeda dengan dengan pelaksanaan KKN kali ini mengingat pandemi Covid-19 yang melanda dunia, untuk itu LPPM Unmer Malang menyusun konsep KKN dalam jaringan dengan mengutamakan protokol kesehatan.
Dalam pembukaan KKN tematik Covid-19 yang digelar Senin (03/08), Kepala LPPM Unmer Malang, Pindo Tutuko, ST., MT., Ph.D. menjelaskan bahwa kegiatan KKN dijalankan dalam dua tahap yaitu mahasiswa membantu BNPB untuk mengisi data penanggulangan Covid-19 di lingkungan masing-masing dan bakti sosial untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19 di lingkungan Kota Malang.
“Kegiatan KKN dimulai 3 sampai 31 Agustus 2020, diikuti oleh 587 mahasiswa dari seluruh program studi. Komunikasi dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) bersifat online,” tukas Pindo. Rektor Unmer Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE., M.Si., berpesan kepada mahasiswa untuk menaati protokol kesehatan selama menjalankan KKN untuk meminimalisir resiko penularan virus Covid-19.