UNMER Malang Jalin Kerjasama dengan Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) mengunjungi UNMER Malang dalam rangka studi banding dan penandatanganan Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) sebagai wujud kerjasama untuk meningkatkan hubungan kelembagaan dan melakukan kolaborasi di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Wakil Rektor 1 UNMER Malang, Dr. Sukardi, M.Si beserta jajarannya menyambut rombongan studi banding yang dihadiri langsung oleh Rektor UMBY, Dr. Agus Slamet, S.TP., M.P bersama para pejabat struktural mulai dari Wakil Rektor hingga para Dekan di ruang rapat Rektorat UNMER Malang (16/02).
Dalam sambutannya, Rektor UMBY menyampaikan bahwa kedatangan tim UMBY didasari keinginan untuk belajar kepada UNMER Malang yang telah berkontribusi di dunia pendidikan sejak 1964.
“Tentunya banyak kelebihan yang dimiliki UNMER Malang sebagai PTS yang telah mengabdi selama 58 tahun dan telah memiliki 32 program studi, sehingga kami tertarik untuk melakukan studi banding kesini agar dapat mengembangkan UMBY lebih baik lagi,” kata Dr. Agus.
Ungkapan rasa terima kasih disampaikan oleh Wakil Rektor 1 UNMER Malang atas kunjungan tim UMBY. Selain itu, WR 1 bependapat bahwa kedua kampus bisa saling belajar, bukan hanya UMBY yang belajar kepada UNMER Malang, tetapi juga sebaliknya.
“Kami ingin mendengar cerita pasang surut dan tantangan yang dihadapi UMBY. Selain itu kami juga ingin belajar khusunya kepada Fakultas Agroindustri, karena UNMER Malang kini memiliki program studi Agroteknologi di PDKU UNMER Malang Kampus Ponorogo tetapi program studi ini tidak dilmiliki di kampus utama,” ujar Dr. Sukardi.
Kemudian acara dilanjutkan dengan penandatanganan MoU dan pemberian cenderamata. Setelah itu proses diskusi dilakukan untuk menentukan langkah lanjutan yang akan dilakukan setelah studi banding selesai.
Dari hasil diskusi beberapa program kerjasama yang akan dilakukan antara UNMER Malang dan UMBY adalah pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen yang program studinya beririsan, kolaborasi dalam menulis buku (book chapter), kolaborasi riset serta publikasi, kolaborasi teaching dengan perguruan tinggi luar negeri, hingga kerjasama dalam kegiatan-kegiatan kemahasiswaan.