Unmer Malang Bidik Bantuan Fasilitasi Kerjasama Internasional Ristekdikti
Ristekdikti tengah meningkatkan peluang kerjasama internasional antara perguruan tinggi dalam negeri dengan luar negeri. Sebagai salah satu upaya untuk membantu perguruan tinggi dalam melakukan inisiasi program kerjasama internasional, Ristekdikti menyelenggarakan Bantuan Fasilitasi Kerja Sama Internasional (BFKSI).
Universitas Merdeka (Unmer) Malang menangkap peluang tersebut dan melakukan kordinasi bersama civitas akademika untuk merumuskan bentuk kerjasama yang akan dijalankan. Menurut kepala Kantor Urusan Internasional (KUI), Pindo Tutuko, ST., MT., Ph.D. ,”Salah satu bentuk kerjasama yang bisa dilakukan oleh Unmer Malang adalah Joint Degree dengan konsentrasi ilmu yang sama dan Double Degree untuk konsentrasi ilmu yang berbeda.”
Ristekdikti akan memberikan bantuan hibah sebesar tujuh puluh lima juta rupiah untuk zona satu (Jepang, Taiwan, Australia dan Selandia Baru) serta seratus juta rupiah untuk zona dua (Amerika Serikat, Kanada dan Uni Eropa. “Untuk itu setiap Fakultas harus mempersiapkan proposal terkait dengan bantuan BFKSI ini.” ,sambung Pindo.
Wakil Rektor 1, Prof. Ir. Respati Wikantiyoso, MSA., Ph.D mendorong kepada para dekan beserta direktur pasca sarjana untuk memanfaatkan peluang ini sebaik mungkin dan membuat rancangan proposal yang tepat agar kegiatan kerjasama ini dapat segera berjalan. “Unmer Malang telah memiliki MOU kerjasama dengan beberapa perguruan tinggi di kawasan Asia dan Australia. Ini akan menjadi prioritas kami dalam untuk mengikuti program ini.” ,pungkasnya.