Tiga Mahasiswa Unmer Malang Meraih Beasiswa Prestasi Djarum 2017
Tiga mahasiswa Universitas Merdeka (Unmer) Malang berhasil lolos seleksi beasiswa bergengsi Djarum Beasiswa Plus 2017. Mereka adalah Fenda Ramadhani dari Fakultas Teknik, Garin Puspita Sari dan Rizka Meilita Sari Harsita dari Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB). Nama mereka resmi lolos sebagai penerima Beasiswa Djarum sejak 14 September 2017 lalu.
Sejak 1984 Djarum Foundation secara konsisten memberikan kontribusi dibidang pendidikan dengan beasiswa prestasi (merit baset scholarship) yang dikenal sebagai Djarum Beasiswa Plus. Selain mendapatkan beasiswa Beswan Djarum (Sebutan untuk penerima beasiswa) akan diberikan pelatihan yang berkaitan dengan softskill seperti character building, leadership dan lain sebagainya.
Awal ketiga mahasiswa ini meraih beasiswa dimulai dari proses melengkapi persyaratan administrasi dan tes tulis yang diselenggarakan di Graha Cakrawala, Universitas Negeri Malang (10/6). “Selanjutnya para calon penerima beasiswa melaksanakan tes wawancara di Balai Merdeka, Unmer Malang” , tutur Finda Ramadhani. Awalnya perwakilan dari Unmer Malang ada 9 orang dan ketika memasuki proses seleksi lebih lanjut menyisakan 3 orang.
Banyak pengalaman yang diperoleh dalam kegiatan ini, Rizka menuturkan bahwa dia dapat menambah relasi dan yang terpenting adalah kesempatan untuk bekerja. Mahasiwa program studi Akuntansi yang aktif di Mansa ini berpesan kepada sesama rekan mahasiswa untuk memiliki semangat pantang menyerah dan tidak takut untuk mencoba hal-hal baru yang memberi dampak positif bagi diri kita.
Senada dengan hal tersebut, Garin juga bersyukur mendapatkan beasiswa prestasi dari Djarum Foundation. Melalui program pelatihan softskill yang diberikan mahasiswa yang aktif dalam Ikatan Akuntan Indonesia ini dapat melakukan perubahan pola pikir dan cara pandang dalam organisasi. Bulan November dan Desember mendatang ketiga mahasiswi ini akan mengikuti camp training di Cikole, Bandung.