Sambut Dies Natalis ke-54, Keluarga Besar Unmer Malang selenggarakan Kids Camp 2018
Sebagai bagian dari perayaan Dies Natalis Universitas Merdeka (Unmer) Malang pada Senin (09/07) diselenggarakan beberapa kegiatan yaitu ziarah ke makam pendiri Unmer Malang dan lomba anak-anak dosen dan tenaga kependidikan dalam “Kids Camp”.
Kegiatan ziarah makam diikuti oleh ketua Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka (YPTM), H. Toegino Sukarno, SE, Rektor Unmer Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE., M.Si. dan beberapa anggota senat. “Disini kita mengenang kembali sekaligus mendoakan para pendiri Unmer Malang, karena atas dedikasi mereka kampus kita terus meraih banyak prestasi hingga hari jadinya yang ke-54.” ,jelas ketua YPTM.
Berikutnya adalah Kids Camp yang menjadi ajang anak-anak keluarga besar Unmer Malang berkreasi. Elta Sonalitha, S.Kom., MT selaku panitia menyatakan, “Dalam Kids Camp kali ini lomba yang ditampilkan adalah karaoke lagu anak-anak, lomba mewarnai, lomba hafalan surat pendek Al Qur’an, lomba mendongeng, dan lomba fashion show.”
Putra-putri dari para dosen dan tenaga kependidikan secara lepas menunjukan ekspresinya dalam lomba karaoke. “Ketika memasuki lomba fashion show mereka benar-benar menjiwai dan berlenggal-lenggok bagaikan model profesional.” ,puji Dra. Christiana Sahertian, M.M. sebagai salah satu anggota juri.
Para pemenang Kids Camp mendapatkan hadiah trofi dan uang tunai dari panitia. Mereka juga memberi persembahan dengan menyanyikan lagu bersama sebagai “Kado ulang tahun” untuk kampus tercinta.