Rektor Universitas Machung Bertandang ke Kampus Merdeka
Jajaran Rektorat Universitas Machung bertandang ke Universitas Merdeka Malang (11/3) dalam rangka silaturahmi dan perkenalan pejabat rektorat yang baru saja dilantik. Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Rektor Universitas Machung, Assoc. Prof. DR. Murpin Joshua Sembiring, SE., M.Si yang datang bersama para wakil rektor. Rektor Unmer Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi., SE., M.Si menyambut dengan hangat kunjungan ini. Selain Rektor Unmer Malang, turut menyambut para wakil rektor dan Ketua LPPM.
Dalam kesempatan ini, jajaran rektorat dua perguruan tinggi ini juga mendiskusikan tentang tantangan perguruan tinggi di masa depan. Tantangan tentang Kampus Merdeka yang digagas oleh Mendikbud RI, Nadiem Makarim, menjadi bahan diskusi yang menarik dari petinggi kedua kampus ternama di Kota Malang ini. Tidak sebatas berdiskusi, kedua kampus ini bahkan telah merencanakan berkolaborasi dalam beberapa program yang terkait dengan gagasan kampus Merdeka.
Rektor Universitas Machung sangat tertarik dengan program pendidikan karakter yang diberikan Unmer Malang kepada para mahasiswanya dan membuka kesempatan kerjasama terkait dengan program tersebut. Pertukaran dosen juga menjadi topik diskusi yang menarik mengingat kedua kampus memiliki keunggulan yang berbeda terkait dengan tenaga dosen sehingg bisa saling menyempurnakan proses pendidikan. Rektor Unmer Malang menyampaiakn bahwa dalam waktu dekat akan segera menindaklanjuti hasil diskusi menjadi kerjaama yang produktif antar kedua kampus ini sehingga dapat memberikan yang terbaik kepada para mahasiswa pada khususnya dan masyarakat secara umum.