Program Studi Teknik Elektro Unmer Malang Berbagi Tips Meraih Beasiswa Ke Luar Negeri
Program studi Teknik Elektro Universitas Merdeka (UNMER) Malang menggelar webinar Get Scholarship In Japan pada Selasa (18/08). Menurut Sekretaris Program Studi Teknik Elektro, Irfan Mujahidin, ST., MT., M.Sc., “Melalui webinar ini kami ingin berbagi informasi tentang cara mendapatkan beasiswa dan mengikuti program pertukaran pelajar dan beasiswa ke luar negeri khususnya di Jepang.”
Narasumber dalam webinar ini adalah Akademisi Unmer Malang yang menempuh Program Doktor di Tokushima University, Bashita Febriana Hidayatulail, SST., MT serta tiga mahasiswa teknik elektro yang mengikuti program pertukaran pelajar di Kanazawa University yaitu Danu Syaiful Abubakar, Eko Wahyu Prasetyo dan Stainsilaus Yoseph.
Bashita menjelaskan, “Untuk Melanjutkan studi di Jepang, kita dapat mengajukan beberapa beasiswa. Salah satunya adalah MEXT Scholarship dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi pemerintah Jepang.” Berikutnya para mahasiswa menjelaskan pengalaman mereka selama mengikuti pertukaran pelajar di Kanazawa University. “Kami menjalani program pertukaran pelajar selama satu tahun dan mempelajari beberapa materi perkuliahan tentang Image Censor, Artificial Intelligence dan Multimedia Integrated Circuit.”, tutur Danu.
Banyak manfaat yang diraih dari studi luar negeri. Diantaranya adalah dapat memperluas jejaring internasional dan memperkuat relasi antar mahasiswa. “Kita juga dapat mengetahui ragam budaya masyarakat dari berbagai belahan dunia serta mengambil nilai-nilai positif dari mereka,” pungkas Yoseph.