Perkuat Jaringan Kerjasama Internasional, Diploma Kepariwisataan Unmer Malang Gandeng Perusahaan Pariwisata Jepang
Pada Senin (23/09), Program Diploma Kepariwisataan Universitas Merdeka (Unmer) Malang mengadakan penandatanganan nota kesepahaman dengan CBC Co. Ltd. Perusahaan asal Jepang yang bergerak di bidang industri pariwisata dan perhotelan.
Penandatanganan dilakukan oleh Rektor Unmer Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE., M.Si. dan CEO of CBC, Tatsuyuki Kimura. Ketua program Diploma Pariwisata, Dr. Sunardi, SE., MM. menyampaikan, “Kami memperluas kerjasama dengan industri pariwisata internasional agar mahasiswa mendapatkan pengalaman untuk menjalani On Job Training (OJT) sekaligus memperoleh pengalaman dalam industri pariwisata secara global.”
Rektor memberi apresiasi positif kerjasama ini. “Sudah saatnya mahasiswa Unmer Malang terjun di kancah industri pariwisata tidak hanya dalam lingkup nasional tetapi juga mancanegara. Tidak menutup kemungkinan kita juga menjalin kerjasama dengan beberapa negara lain di wilayah eropa dan sekitarnya,” ungkapnya.
“Program OJT di CBC Co. Ltd. paling cepat akan dilaksanakan pada tahun 2020. Kami akan membekali mahasiswa dengan kemampuan bahasa Jepang,” imbuh Sunardi. Pihak CBC Co. Ltd. turut mengungkapkan hal positif kepada Unmer Malang. “Semoga kerjasama ini dapat berlangsung dengan baik serta memberi motivasi bagi mahasiswa,” ujar Kimura.