Penandatanganan Nota Kesepahaman Antara FEB Unmer Malang & Universitas Ma Chung
Menindakanjuti pertemuan antara civitas akademika Universitas Merdeka (Unmer) Malang dengan Universitas Ma Chung pada 17 Juli 2020, Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) Unmer Malang sepakat mengadakan pertemuan dengan FEB Universitas Ma Chung pada Kamis (30/07). Perwakilan Universitas Ma Chung diwakili oleh Wakil Rektor III, Dr. Stefanus Yuvra Menahen Taneo, M.S., M.Sc., Dekan FEB, T. Renald Suganda, SE., M.Si., CRA., Kaprodi Akuntansi, Dian Wijayanti, SE., M.Sc., Kaprodi Manajemen, Sahala Manalu, SE., MM., dan perwakilan Biro Kerjasama dan internasional, Puspita Agustina, SP.
“Agenda pertemuan ini adalah untuk melakukan penandatanganan nota kesepahaman sebagai bentuk kerjasama kedua fakultas dalam rangka menjalankan program merdeka belajar,” tukas Dekan FEB Unmer Malang, Dr. Rudy Wahyono, SE., M.Si. Bentuk kerjasama yang akan segera dijalankan salah satunya adalah pertukaran pelajar antar kedua program studi di fakultas masing-masing.
Dekan FEB Universitas Ma Chung, T. Renald Suganda, SE., M.Si., menyambut baik potensi kerjasama ini dan mendiskusikan kesepakatan yang berkaitan dengan mata kuliah dari masing-masing fakultas. Selain itu, bentuk kerjasama ini juga memungkinkan para dosen untuk melakukan riset bersama aau mengisi webinar dan kuliah tamu.