LPK UNMER Malang Selenggarakan Bimtek Penilai AMDAL Kota Malang
LPK UNMER Malang menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelatihan Penilai Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL) yang diikuti oleh ASN Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang pada 17 Oktober 2020. Bertempat di 101 Hotel Malang, tujuan dari bimtek ini adalah untuk melakukan manajemen dan pengelolaan lingkungan hidup secara terpadu, efektif dan efisien.
Ketua LPK UNMER Malang, Dr. Praptining Sukowati, SH., M.Si menjelaskan, “AMDAL bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan kualitas lingkungan dari usaha yang menimbulkan dampak besar seperti pengubahan bentuk lahan, eksploitasi sumber daya alam, pemborosan lingkungan, dan lain sebagainya.”
Banyak manfaat yang diperoleh peserta dalam kegiatan Bimtek ini, diantaranya para ASN dapat memiliki bekal untuk berinteraksi dengan staf lingkungan hidup pada internal perusahaan maupun berkomunikasi langsung dengan konsultan lingkungan hidup dalam mempersiapkan dokumen AMDAL yag harus dilakukan sebagai kegiatan bisnis.