Kupas Tuntas Strategi Bisnis dan Pemasaran Digital Dalam Workshop Beautiful Malang For Digital Entrepreneur
Pusat Kemandirian & Kewirausahaan LPPM Unmer Malang berkolaborasi dengan Dinas Pariwisata Kota Malang, Google, Gojek & Womanwill menyelenggarakan workshop bertajuk Beautiful Malang For Digital Entrepreneur pada Sabtu (27/04) di ruang PPI, Kantor Pusat Unmer Malang.
Menurut Ketua Pusat Kemandirian & Kewirausahaan, Moch. Rofieq, ST., MT., “Kegiatan ini adalah rangkaian acara peringatan hari jadi Kota Malang yang ke-105 sekaligus untuk memberikan wawasan kepada peserta tentang peluang menjadi seorang entrepreneur dengan berbasis kepada teknologi informasi.”
Peserta dalam acara ini adalah penggerak UKM binaan Dinas Pariwisata Kota Malang, para stakeholder dan perwakilan dari Unmer Malang yang terdiri dari Dosen pengampu mata kuliah kewirausahaan serta mahasiswa yang tergabung dalam Tim Inkubator Kewirausahaan.
Ada tiga materi yang disampaikan yaitu “Perencanaan Marketing Digital” oleh Perwakilan Dinas Kepariwisataan Kota Malang, Agung Buana, materi kedua adalah “Google Bisnisku” yang disampaikan oleh Sita Rini dari Womanwill, berikutnya Dosen Unmer Malang, Aryo Prakoso Wibowo, S.Sos., M.A. memberikan pelatihan fotografi untuk tampilan produk yang akan dipasarkan via medsos.
Selain mengikuti paparan narasumber, para peserta juga dapat mengunjungi stan UKM binaan Dinas Pariwisata Kota Malang yang memasarkan produk kuliner, fashion dan kerajinan. “Ada 30 UKM yang berpartisipasi dalam stan dan masing-masing dari mereka memiliki potensi pemasaran yang bagus,” imbuh Rofieq.
Melalui kegiatan ini diharapkan para penggerak UKM Kota Malang dapat mendapatkan pengetahuan tentang pemanfaatan media digital maupun medsos sebagai sarana pemasaran untuk meraih konsumen. Sekaligus untuk menyambut era Revolusi Industri 4.0 yang menekankan peran teknologi informasi.