Kandela Cikal Pasa Meraih Runner Up Pertama Miss Batik Indonesia Malang Raya 2018
Kandela Cikal Pasa, mahasiswi Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial & Politik universitas Merdeka (FISIP Unmer) Malang berhasil meraih gelar runner up pertama Miss Batik Indonesia Malang Raya 2018 dalam gelaran Malang Batik Parade pada Minggu (07/10) di Hotel Savana.
Event Conceptor Malang Batik Parade, Dorothy Soeryo menjelaskan, “Acara ini digelar untuk mempromosikan Batik sebagai warisan budaya nusantara dan mengemasnya dalam konsep yang elegan yang mampu diterima di tingkat nasional maupun internasional. Sedangkan pemilihan Miss Batik Indonesia bertujuan untuk mencari sosok yang mampu memperkenalkan keanekaragaman jenis batik khususnya di kota Malang.”
Lewat acara ini Cikal ingin menanamkan rasa cinta terhadap Batik kepada generasi muda, “Saat ini batik telah dikenal luas oleh masyarakat dunia. Saya sebagai bagian dari generasi muda akan berupaya untuk melestarikan busana batik agar tidak hilang dimakan zaman,” tandasnya.
Peran dari Miss Batik Indonesia adalah mengkampanyekan gerakan “Cinta Batik” dan memberikan edukasi dan filosofi dibalik setiap desain batik baik dalam lingkup sekolah maupun perguruan tinggi. Tidak hanya sekedar pameran Batik, Fashion Show dan pemilihan Miss Batik Indonesia kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan bantuan kepada korban gempa yang ada di Lombok dan Palu.