Kampoeng UKM Hadirkan Pelaku Usaha Mikro Dari Tiga Kabupaten
LPPM Unmer Malang bekerjasama dengan Kinerja Hijau menyelenggarakan kegiatan bertajuk Gelaran Kampoeng UKM di halaman kantor pusat Universitas Merdeka (Unmer) Malang selama pada 24-25 April 2018. Menurut Moch. Rofieq, S.Si., MT. (ketua pusat kemandirian dan kewirausahaan Unmer Malang), “Acara ini bertujuan untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki ibu rumah tangga yang memiliki UKM dan membantu mereka dalam memasarkan produknya.”
Peserta UKM berasal dari tiga Kabupaten yaitu Mojokerto, Pasuruan dan Malang. Produk yang ditawarkan bervariasi mulai dari kuliner hingga kerajinan tangan. Sebagai sarana untuk mengedukasi pelaku UKM juga diselenggarakan lokakarya dari Faizal Arifin (asosiasi pengrajin kota Malang) dan Dodi (asosiasi kuliner Indonesia). Para peserta mendapatkan pengetahuan yang bermanfaat tentang sistem pemasaran produk kuliner dan kerajinan.
Sebagai hiburan juga diselenggarakan festival band dan tari tradisional di panggung utama. Band Unmer Voice juga tampil untuk memeriahkan acara. Kegiatan ini juga didukung oleh UKM Posdaya binaan LPPM dan tim inkubator perusahaan.
Sesuai dengan program Unmer Membangun Desa Untuk Indonesia, kegiatan ini dapat mendukung potensi UKM yang ada di berbagai desa Kabupaten Malang. Prof. Ir. Agoes Suprapto, M.Sc., Ph.D menjelaskana, “UKM berperan penting dalam menopang sektor ekonomi nasional. Untuk itu Unmer Malang siap mendukung pengembangan usaha berbasis UKM, terutama yang terintegrasi dengan pemanfaatan perekonomian pedesaan.”