Gelar Youth Entrepreneur, UNMER Malang Hadirkan Wakil Ketua MPR RI dan Pengusaha Muda Sukses
Rektor UNMER Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE., M.Si bersama dengan Wakil Ketua MPR RI, Dr. Ahmad Basarah, SH., M.HUM dan Pengusaha Muda, Rerta Maxmiliano
Universitas Merdeka Malang membekali mahasiswa agar memiliki jiwa kewirausahaan dengan menggelar kegiatan Youth Entrepreneur Forum Chapter October: Berani Memulai Usaha Mandiri yang dilaksanakan di Gedung Rektorat UNMER Malang, Kamis (13/10/2022).
Acara yang diperuntukan bagi ratusan mahasiswa UNMER Malang ini bertujuan untuk membentuk mindset mahasiswa agar berani menjadi seorang entrepreneur muda di masa depan.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Ketua MPR RI, Dr. Ahmad Basarah, SH., M.HUM yang akan menjadi Keynote Speaker, Ketua Umum Pengurus YPTM Malang, Kol. (Purn) H. Toegino Sokarno, SE, Rektor UNMER Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE., M.Si, dan pengusaha muda lulusan UNMER Malang, Rerta Maxmiliano.
Rerta Maxmiliano dihadirkan untuk menjadi pembicara karena keberhasilannya dalam membangun usaha di industri ekonomi kreatif dengan membentuk production house, Sevendays Indonesia. Salah satu karyanya adalah dokumenter, Garuda Shield TNI.
Sebagai salah satu alumnus jurusan Ilmu Komunikasi UNMER Malang, konsentrasi Broadcasting, Retra berhasil menjadi seorang Entrepreneur muda.
Dihadiri oleh mahasiswa penerima berbagai beasiswa, seperti beasiswa KIP Kuliah maupun beasiswa internal UNMER Malang. Rektor UNMER Malang memberikan semangat bahwa mahasiswa UNMER Malang harus lebih semangat belajar dan berkomiten agar beasiswa yang didapat dari uang rakyat ini dapat kembali dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat, salah satunya sebagai penggerak ekonomi melalui usaha mandiri.
“Saya yakin mahasiswa UNMER malang adalah pribadi yang berintergritas tinggi. Semoga dari kegiatan ini saudara lebih termotivasi dan mendapatkan inspirasi dari orang-orang hebat yang telah hadir ditengah-tengah kita saat ini”, ujar Prof. Anwar Sanusi.
Suntikan semangat juga datang dari Wakil Ketua MPR RI, Dr. Ahmad Basarah, SH., M.HUM untuk para mahasiswa agar berani menentukan cita-cita dan berjuang untuk mencapainya dengan mengingatkan mahasiswa tentang sejarah bangsa dan keberanian para pejuang kemerdekaan.
“Adik-adik juga harus ingat JAS MERAH, Jangan Sekali-kali Meninggalkan Sejarah,” ujarnya.
Kutipan perkataan Bung Karno dikutip sebagai motivasi yang bertujuan untuk memantik semangat mahasiswa UNMER Malang sebagai agent of change, agar terus membawa perubahan demi kemajuan bangsa Indonesia.
Dr. Ahmad Basarah juga mengingatkan untuk terus bersyukur karena di tengah tekanan ekonomi global akibat pandemic Covid-19, serta berbagai konflik yang terjadi di negara-negara lain yang dapat mempengaruhi geo politik dunia, bangsa Indonesia telah memiliki modal khusus yang dapat membuat bangsa Indonesia dapat keluar dari segala kesulitan dan ancaman. Modal khusus ini adalah ideologi negara, dasar negara, dan falsafah bangsa yaitu Pancasila.
“Seperti yang diungkapkan Pak Jokowi, bahwa dimasa yang akan datang, masa depan ekonomi dunia akan mengalami masa yang suram dan kita patut waspada, patut menyiapkan diri untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi akibat geo politik dunia. Tetapi sebagai bangsa yang besar kita tidak bboleh pesimis, karena kita mempunyai modal dasar, Pancasila”, tegasnya.
Wakil Ketua MPR RI juga mengingatkan agar kita terus berpegang pada nilai-nilai bangsa yang terkandung dalam Pancasila, agar generasi muda dapat membatasi dari hal-hal buruk dari perkembangan teknologi dan globalisasi.
“Silahkan adik-adik tentukan ingin menjadi generasi cemerlang atau generasi yang terpengaruh hal-hal negatif. Kita memiliki contoh banyak anak muda yang sukses sebagai entrepreneur, tetapi memang bukan suatu jalan yang mudah. Tetapi jika adik-adik memiliki keinginan dan tekad untuk berwirausaha maka akan dapat membantu menggerakan perekonomian masyarakat, membuka lapangan pekerjaan baru bagi banyak orang”, imbuhnya.