Fakultas Psikologi Selenggarakan Kuliah Tamu Psikologi Nusantara
Fakultas Psikologi Universitas Merdeka (Unmer) bekerjasama dengan penerbit buku Erlangga menggelar kuliah tamu (Stadium General) Psikologi Nusantara pada Rabu (30/10) di ruang PPI, Gedung Rektorat Unmer Malang dan diikuti oleh mahasiswa dan dosen.
Bertindak sebagai narasumber adalah Wakil Rektor I sekaligus Guru Besar Universitas Kristen Krida Wacana (Ukrida), Prof. Johana E. Prawitasari, Ph.D. dan dimoderatori oleh Nawang Warsi Wulandari, S. Psi., M.Si. “Kebhinekaan yang ada dalam Bangsa Indonesia dapat dijadikan dasar penelitian terkait perilaku masing-masing manusia dari berbagai suku dan budaya. Walaupun demikian kebhinekaan tersebut jangan dijadikan sebagai alat pemecah belah Indonesia,” tukas Johana.
Selanjutnya narasumber juga mengajak mahasiswa untuk berdiskusi tentang permasalahan yang mencakup sisi psikologi masyarakat indonesia. Fenomena unik seperti kasus kesurupan juga dibahas dalam perspektif ilmiah.
Dari apa yang dipaparkan dalam kuliah tamu ini, para peserta dihimbau untuk memikirkan kembali apa yang dapat di kembangkan dari keanekaragaman bangsa, sehingga dapat berperan aktif dalam pengembangan ilmu pengetahuan perilaku di negeri sendiri dan dunia global. Selain penyampaian materi dari narasumber, mahasiswa juga dapat membeli dan membaca buku-buku Psikologi yang diterbitkan oleh Erlangga.