Fajariah Menur Widowati Meraih Juara 3 Festival Film Dokumenter Eagle Awards 2018
Fajariah Menur Widowati, mahasiswa Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial & Politik Universitas Merdeka (FISIP Unmer) Malang berhasil mendapatkan juara 3 dalam Festival Film Dokumenter Eagle Awards 2018. Festival yang digagas oleh Eagle Institute Indonesia dan Metro TV tersebut merupakan ajang kompetisi film dokumenter yang mengangkat permasalahan sosial dan budaya di Indonesia.
Film karya Fajariah berjudul Pusenai The Last Dayak Basap yang mengangkat kehidupan suku Dayak di Kalimantan. Fajariah menjelaskan dalam proses pengajuan proposal film dirinya telah menanti 4 tahun dan 4 kali pengajuan. Mahasiswi Ilmu Komunikasi ini berkeyakinan melalui film dokumenter, dia dapat menyampaikan permasalahan yang tidak banyak diketahui dan mendapatkan alternatif solusi pemecahan masalah, “Semoga kemenangan saya dapat menjadi motivasi bagi rekan mahasiswa yang tertarik untuk menggeluti dunia sinema khususnya dalam pembuatan film dokumenter,” pungkas Fajariah. Sebagai buah dari keberhasilannya, Fajariah mendapatkan hadiah trofi dan uang tunai dari panitia Eagle Insitute Indonesia (30/10).
1 Comment
Mantap mhs unmer malang saudara tuaku, semoga prestasinya nular ke mhs unmer2 lainnya