Bangun Sinergi Positif Profesi Keinsinyuran, PII Jalin Kerjasama Dengan UNMER Malang
Pada Kamis (03/09), civitas akademika Universitas Merdeka (UNMER) Malang menerima kunjungan dari Persatuan Insinyur Indonesia (PII). Sekilas tentang PII, merupakan wadah organisasi profesional para Insinyur Indonesia yang didirikan 1952 oleh Ir. Djuanda dan Ir. Rooseno dari Institut Teknik Bandung (ITB).
Ketua PII Jawa Timur, Prof. Dr. Mohammad Bisri, MS., IPU. Menjelaskan bahwa tujuan kedatangannya untuk menandatangani nota kerjasama dengan UNMER Malang. “Kami ingin membangun kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi khususnya untuk pengembangan program studi profesi insinyur dan sertifikasi insinyur profesional,” tegas Bisri.
Rektor UNMER Malang, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE., M.Si berharap kerjasama yang dijalin dengan PII dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan keprofesian sehingga memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan sumber daya manusia.
Ruang lingkup nota kerjasama ini mencakup pembekalan kemampuan profesi di bidang keinsinyuran termasuk penyelenggaraan ujian sertifikasi profesi, pengembangan kapasitas lulusan dan kegiatan lainnya. Nantinya UNMER Malang akan mempersiapkan program profesi keinsinyuran dengan berbagai minat sesuai program studi antara lain teknik mesin, elektro, sipil, industri, arsitektur dan teknologi informasi.