Astri Devi Paramitha Diterima Kerja Sebelum Wisuda
Astri Devi Paramitha bisa dikategorikan sebagai mahasiswa dengan segudang prestasi. Mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), jurusan Manajemen ini selama masa kuliah di Universitas Merdeka (Unmer) Malang telah mengukir beragam prestasi dan aktif dalam kegiatan internasional.
Pada 2017, Astri berhasil meraih indeks prestasi kumulatif (IPK) 3,97 yang menobatkannya sebagai peraih IPK tertinggi (pamuncak) dari program sarjana pada wisuda semester genap tahun akademik 2016-2017. “Ini adalah kebanggaan yang luar biasa, terimakasih kepada keluarga, civitas akademika Unmer Malang dan teman-teman yang memberi dukungan kepada saya selama melaksanakan studi.” , pungkas gadis kelahiran 28 Maret 1993 ini.
Selama berkuliah, Astri mengaku bahwa iklim perkuliahan di Unmer Malang sangat nyaman dan kondusif. “Khususnya di FEB, komunikasi antara mahasiswa dan dosen berjalan komunikatif.” , tuturnya. Selain itu, saat mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program student exchange di Universiti Teknologi Mara Malaysia, Astri bersama rekan-rekannya yang tergabung dalam International Class Program (ICP) mendapatkan pembekalan dan pengetahuan tentang kegiatan internasional dari para dosen FEB.
Beragam prestasi yang diraih oleh Putri dari Ir. Heris Pamuntjar, MT. ini adalah menjadi finalis Global Youth Entrepreneurship Summit 2015 di Singapura dan finalis Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) 2016. Astri berpendapat dengan mengikuti berbagai kegiatan internasional, kita dapat memperluas relasi ke skala global. “Ini sangat penting untuk proses aktualisasi diri dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia” ,lanjutnya.
Astri berpesan kepada mahasiswa Unmer Malang untuk terus mengasah kemampuan dan aktif dalam berbagai forum ilmiah baik nasional maupun internasional karena ini akan sangat bermanfaat di masa yang akan datang. Remaja 24 tahun ini saat ini telah bekerja di Pyxera Global sebagai Project Assistant. Astri sangat bersyukur dengan bekal prestasi dan aktif di kegiatan internasional dirinya bisa diterima kerja sebelum wisuda.
2 Comments
TRERIMA KASIH ..””.UNIVERSITAS MERDEKA MALANG”” PUTRA SAYA SUDAH BEKERJA JUGA SEJAK MULAI PKL SEMESTER AKHIR SUDAH DITAWARI KERJA..DAN LANGSUNG MASUK KERJA ….
Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dengan prestasi yang anda raih. tetap semangat