UNMER Malang Bersama Ngalam Inovation Hub menyelenggarakan Roadshow Ngalam Startup Fest 2022
(15/06) Ngalam Innovation Hub menyelenggarakan Roadshow Ngalam Startup Fest 2022 bersama dengan UNMER Malang. Acara tersebut diselengarakan secara hybrid di ruang PPI gedung rektorat UNMER Malang. Dengan dihadiri oleh para narasumber diantaranya Ir. Hery Budiyanto, MSA.,Ph.D Dosen kewirausahaan UNMER Malang, Sausan P, P, S.I.Kom.,MEI Founder of Ngalam IHUB dan CEO of majestic creative, Albiruni Maryo owner mandala districk dan satwa sehat Indonesia.
Startup merupakan sebutan untuk perusahaan yang baru dirintis dan perlu adanya pengembangan lebih lanjut untuk menjaga keberlangsungan perusahaan menjadi lebih baik kedepanya. Seperti yang disampaikan oleh wakil rektor III UNMER Malang Dr. Rudi Hariyanto, ST.,MT. dalam sambutannya mewakili Rektor UNMER Malang. “Starup inikan istilah bagi prusahaan-perusahaan yang baru saja dirintis dan dalam masa tumbuh kembang, jadi memang butuh teknik-teknik untuk menjaganya agar bisa terus maju dan disinilah kalian bisa mendapatkan pengetahuan untuk itu” ujarnya.
Disampingin itu beliau juga menyampakan bahwa acara Ngalam Startup Fest 2022 ini singkron dengan visi UNMER Malang yaitu Menjadi Universitas terkemuka dalam pengembangan SDM seutuhnya yang berjiwa wirausaha pada skala nasional dan internasional. “acara ini sangat cocok dengan UNMER Malang. Karena sesuai dengan visi yang kita miliki. Jadi pak Rektor melalui saya yang mewakilkan sangat mendukung hal-hal yang seperti ini” lanjutnya.