
Kolaborasi Internasional Fakultas Psikologi Unmer Malang Dan Department of Psychology Central Philippine University
UNMERNews – Pada 7 Mei 2025, ruang rapat Fakultas Psikologi menjadi tempat berlangsungnya seminar parenting yang diikuti oleh guru-guru PAUD dari Gugus 11. Acara ini mengangkat tema kolaborasi internasional dalam layanan masyarakat bagi praktisi pendidikan anak usia dini, dengan fokus pada manajemen pendidikan anak usia dini serta praktik terbaik dari Filipina dan Indonesia.
Seminar menghadirkan dua narasumber utama, yaitu Pauline Marie D Wong, RPm, RPsy, yang membahas praktik terbaik manajemen pendidikan anak usia dini dari Filipina, serta Dr. Nawang Warsi Wulandari, S.Psi., M.Si., Psikolog, yang memaparkan praktik terbaik dari Indonesia. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi guru PAUD dalam mengelola pendidikan anak usia dini secara holistik dan integratif, sesuai dengan program prioritas PAUD Holistik Integratif yang mendorong layanan pendidikan, kesehatan, gizi, dan pengasuhan terpadu.
Dalam paparannya, Dr. Nawang menekankan pentingnya seminar dan diskusi terkait pendidikan anak usia dini sebagai langkah awal pembentukan karakter seseorang. “Saya senang dapat bertemu dan berbagi ilmu serta pengalaman hari ini, karena ini adalah langkah bagus untuk membentuk karakter anak-anak kita menjadi orang dewasa yang berkarakter baik,” ujarnya.
Hal serupa disampaikan Pauline, yang menegaskan bahwa pendidikan anak usia dini memang dimulai dari rumah dan guru juga memegang peran penting. Pauline memaparkan bahwa meskipun ada banyak teknik dalam mendidik anak usia dini, hal mendasar yang harus dilakukan adalah membangun kedekatan emosi dan kepercayaan. “Mendidik anak, terlebih di usia dini, memiliki banyak cara, namun hal krusial yang perlu diperhatikan adalah membangun kedekatan emosi dan kepercayaan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Pauline menekankan pentingnya menciptakan momen menyenangkan dan kedekatan emosional, karena kenangan masa kecil merupakan bagian penting yang akan diingat anak dan berdampak pada perkembangannya. Ia juga menyebutkan beberapa prinsip pendidikan anak usia dini di Filipina, antara lain disiplin positif dan non-kekerasan, pembelajaran berpusat pada anak, rutinitas harian yang konsisten namun fleksibel, integrasi budaya lokal ke dalam kegiatan belajar, serta penggunaan bahasa ibu untuk mendukung pemahaman dan perilaku anak.
Di akhir sesi, Dr. Nawang turut menghimbau bahwa pendidikan anak usia dini adalah tanggung jawab bersama orang tua dan guru. Partisipasi aktif orang tua menjadi kunci keberhasilan, sementara peran guru adalah menciptakan iklim yang mendukung keterlibatan orang tua secara berkelanjutan.
Seminar ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dan kolaborasi antar guru PAUD serta memperkaya wawasan mereka dalam menerapkan metode pengasuhan dan pembelajaran terbaik bagi anak-anak usia dini. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di Indonesia melalui pertukaran pengetahuan dan pengalaman internasional.
Pewarta : Farikhatul Jannah – Internship Humas UNMER Malang
Editor : Razqyan Jati – Humas UNMER Malang