
Ilmu Komunikasi UNMER Malang Komitmen Wujudkan Laboratorium Audio Visual Berkualitas
Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Merdeka (UNMER) Malang berhasil menyelenggarakan sebuah lokakarya bertajuk “Metode Pengembangan Laboratorium Audio Visual” sebagai bagian dari pelaksanaan program hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM). Kegiatan tersebut diadakan di Amarta Hills Hotel & Resort, Batu (24/08/2023).
Lokakarya ini dihadiri oleh para dosen dan staff Ilmu Komunikasi untuk mendalami metode dan teknik terbaru dalam pengembangan laboratorium audio visual. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Prodi Ilmu Komunikasi FISIP UNMER Malang untuk terus berinovasi dalam memberikan pendidikan yang berkualitas kepada mahasiswa serta berkontribusi dalam pengembangan ilmu komunikasi.
Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Dr. Saudah, S.Sos., M.Si menyampaikan tujuan dari pelaksanaan lokakarya, “Untuk mengembangkan prodi tidak hanya keberadaan lab dari segi peralatan saja tapi juga bagaimana menyempurnakan lab dari sisi manejemen, SDM, prosedur yang tepat, dan punya modul yang akan mengarahkan mahasiswa dan dosen ketika berkegiatan di laboratorium.”
Dalam lokakarya ini, Prodi Ilmu Komunikasi FISIP UNMER Malang menghadirkan dua narasumber berpengalaman, yaitu Bhekti Setyowibowo, S.I.Kom., M.Si, seorang praktisi di bidang Digital Konten Komunikasi dan juga merupakan pendiri dari Muara Media. Dengan pengalaman yang luas dalam dunia komunikasi digital, Bhekti berbagi wawasan tentang Studio Development, bagaimana mengoptimalakan setiap sudut studio untuk menjadi program.
“Esensinya setiap sudut ruangan bisa difungsikan sebagai set studio, sehingga efektifitas pemanfaatan studio lebih optimal,” ujar Bhekti.
Narasumber kedua yaitu Adithya Yustanto, A.Md, Komisaris di PT. Mocca Multi Talenta. Pengalamannya dalam industri animasi memberikan kontribusi penting dalam lokakarya ini. Ia berbicara tentang pentingnya aspek praktis dan bisnis dalam pengembangan laboratorium audio visual, serta bagaimana mahasiswa dapat mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan di dunia nyata.
Dekan FISIP UNMER Malang, Rochmad Effendy, B.HSc, M.Si dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas inisiatif Prodi Ilmu Komunikasi dalam mengadakan lokakarya yang relevan dan bermanfaat untuk pengembangan kompetensi mahasiswa.
“Dalam rangka pengembagan kompetensi mahasiswa, pengembangan laboratorium diarahkan agar berkaitan dengan kebutuhan dunia usaha dan industri yang akan di sinkronkan dengan proses pembelajaran, dan peralatan apa yang dapat mendukung kegiatan tersebut,” katanya.
Acara lokakarya ini diisi dengan presentasi dari kedua narasumber, sesi tanya jawab, serta diskusi terbuka mengenai tantangan dan peluang dalam pengembangan laboratorium audio visual di era digital.
Peserta lokakarya mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang pengembangan laboratorium audio visual yang dapat mengakomodir proses pembelajaran untuk mencetak lulusan yang memiliki kemampuan yang dibutuhkan dunia industri maupun dunia usaha.
Dengan suksesnya acara ini, Prodi Ilmu Komunikasi FISIP UNMER Malang menunjukkan komitmen mereka dalam menghadirkan platform bagi pembelajaran yang inovatif dan relevan dengan perkembangan terkini di dunia komunikasi.